
Cara Cek Kolesterol dan Baca Hasil Tesnya
Ketika Anda mengatakan tubuh sehat, salah satu definisinya adalah kadar kolesterol Anda ada di batas normal. Tapi, bagaimana jika Anda merasa ada yang tidak beres pada tubuh Anda dan ciri-cirinya menunjukkan jika kolesterol Anda naik? Maka, jawabannya adalah dengan melakukan cek kolesterol. Tidak hanya untuk orang tua saja, cek ini bisa dilakukan juga oleh anak muda. Yuk, simak bagaimana cara ceknya di ulasan berikut ini.
Prosedur Cek Kolesterol
Membahas soal kolesterol, tahukah Anda apa zat ini? Sejatinya, kolesterol adalah lemak yang mana sangat berguna bagi tubuh manusia untuk mengontrol berbagai macam hormon, vitamin, dan juga produksi sel-sel. Tapi ketika kadar kolesterol ini meninggi, maka kebaikannya berubah menjadi ‘racun’ bagi tubuh manusia sehingga Anda pun bisa menderita berbagai penyakit karenanya.
Pasalnya, kadar kolesterol yang menumpuk di tubuh bisa menyebabkan penyumbatan pembuluh darah dan alhasil kinerja jantung pun terganggu. Tidak hanya organ tersebut, namun organ lainnya pun juga ikut terganggu. Oleh karena itu, Anda harus senantiasa mengontrol kadar kolesterol di batas antara 200 – 239 mg / dL saja.
Jika kadarnya ada di atas ambang tersebut, maka kolesterol Anda disebut tinggi dan kadar LDL harus diatur dan disesuaikan kembali dengan obat-obatan. Sementara itu, kadar kolesterol yang ada di bawahnya juga dikatakan buruk karena ketika HDL menipis, maka kolesterol ini tidak bisa bekerja dengan baik dalam sistem pencernaan manusia.
Meski diproduksi alami di hati, namun kolesterol juga bisa Anda dapatkan dari banyak makanan, seperti daging, susu, dan makanan-makanan lainnya. Itulah mengapa, Anda harus mengatur pola makan dan hidup sehat agar bisa terhindar dari resiko penyakit ini. Agar pencegahan kolesterol tinggi semakin berhasil, maka Anda disarankan juga melakukan cek kadar kolesterol tiap dalam jangka waktu tertentu.
Adapun untuk mengeceknya, Anda bisa melakukan pemeriksaan berkala dan menyeluruh setiap 5 tahun sekali. Dimulai pada usia 20 tahun yang mana menjadi usia ideal untuk cek, Anda harus memeriksakan diri dengan rutin untuk melihat kadar LDL, HDL, dan trigliserida.
Selain usia tersebut, seseorang yang sudah berusia 55 tahun (pria) dan usia 65 tahun (wanita) juga disarankan untuk rajin mengeceknya. Pasalnya, usia-usia tersebut adalah usia rentan dimana kadar LDL meningkat. Kemudian, orang dengan riwayat penyakit jantung, penderita obesitas, atau penderita diabetes dan tekanan darah tinggi juga disarankan untuk sering memeriksakan diri. Terutama, jika Anda merokok, hidup tidak sehat dan tidak berolahraga.
Meski jangka waktu antar tes satu dan tes selanjutnya cukup lama, namun ketika pemeriksaan dilakukan, itu hanya memakan waktu beberapa menit saja. Biasanya, Anda akan di tes mulai dari sampel darah di ujung jari, pembuluh, dan beberapa pertanyaan mendasar. Sebelum tes, dokter pasti akan meminta Anda puasa 12 jam guna memperjelas hasil tes yang dilakukan. Selain itu, umumnya tes kolesterol ini akan dilakukan pada pagi hari agar hasil maksimal.
Cara Baca Hasil Tes Kolesterol
Tentunya, yang berhak membacakan hasil tes Anda adalah dokter Anda sendiri. Namun, kali ini kita akan memberi sedikit petunjuk mengenai hasil seperti apa yang diharapkan dari tes Anda dan dikatakan tidak menderita kolesterol tinggi. Hasil-hasil tersebut antara lain kadar LDL harus dibawah 130 mg / dL, kadar HDL harus lebih dari 60 mg / dL, kadar trigliserida harus kurang dari 150 mg / dL, dan kadar kolesterol total haruslah kurang dari 200 mg / dL.
Jika Anda mendapat hasil tersebut, maka Anda bisa berbangga diri. Pasalnya, Anda sudah hidup sehat dan tidak membiarkan tubuh Anda mengalami peningkatan kolesterol jahat. Namun jika hasilnya tidak sesuai alias Anda dinyatakan memiliki kolesterol tinggi, maka Anda jangan sedih. Ada banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk menurunkan kadar LDL ini, antara lain :
- Mengonsumsi Makanan Bergizi Seimbang
Tips pertama untuk bisa menurunkan kadar LDL adalah dengan mengonsumsi makanan bergizi dan seimbang. Beberapa jenis makanan yang bisa Anda dapatkan adalah sayuran, buah, gandum, dan juga biji-bijian.
- Hindari Pantangan Makanan
Tips kedua untuk bisa menurunkan kadar LDL adalah dengan menghindari makanan yang dijadikan pantangan. Sebut saja kuning telur, daging, susu olahan, dan lain-lain. Dengan begini, maka Anda bisa terhindar dari ancaman naiknya kolesterol.
- Mengonsumsi Beta Glucan dan Inulin
Tips selanjutnya untuk bisa menurunkan kadar LDL adalah dengan mengonsumsi beta glucan dan inulin. Beta glucan merupakan serat pada gandum, rumput laut, atau oatmeal, sementara inulin adalah serat larut air yang ampuh untuk menurunkan trigliserida.
- Terapkan Pola Hidup Sehat
Terakhir, Anda bisa menerapkan pola hidup sehat seperti olahraga setiap hari, tidak merokok, dan tidak minum alkohol. Dengan begitu, tekanan darah Anda terjaga dan aman dari meningkatnya LDL.
Demikian ulasan mengenai macam-macam tes kolesterol yang bisa Anda lakukan setiap 5 tahun sekali sejak usia 20 tahun. Baik atau tidak hasilnya, Anda harus senantiasa mengamalkan hidup sehat agar tidak terserang penyakit ini. Selain itu, gunakan juga produk dr laser gogomall agar kadar LDL tetap bisa dikontrol. Semoga ulasannya bermanfaat untuk kesehatan Anda.